Januari 2023 , MUI Samarinda Gelar Musda

Samarinda Amanah ummat.com- Ketua Panitia Musda MUI Samarinda Suparman mengatakan, bahwa kepengurusan MUI Samarinda berakhir bulan Oktober 2022 dan MUI Samarinda sudah menggelar rapat pembentukan  panitia  Musda MUI 2022  pada bulan Agustus 2022 lalu dan rencananya menggelar Musda bulan September , namun  karena mengalami kendala pendanaan, akhirnya Musda tertunda.

“Alhamdulilah  dan saya ucapkan terimakasih  mendengar kabar kalau pemkot samarinda sudah menyediakan anggaran untuk Musda MUI samarinda  sebesar Rp 70 Juta  dan insya Alloh kami akan secepatnya menggelar Musda sekitar bulan januari 2023 dan saya  berharap di Musda nanti  bapak walikota  bisa membuka dan memberikan arahan, ” ujar Suparman ketika  beraudiensi dengan Pemerintah Kota Samarinda, yang diwakili   Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat  Sekretariat Daerah Kota Samarinda H. Muh. Ridwan Tassa, M.M.Pd

Sementara  dari MUI  hadir  Ketua Panitia Musda MUI Samarinda Drs H Suparman, Sekretaris  Umum MUI Samarinda  Saeroji S.Ag,S.P.d, Wakil Sekretaris  MUI Samarinda Masumi dan Bendahara MUI Samarinda Berhoni. Dan dari pihak  Pemkot Samarinda   Asisten 1 Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat  Sekretariat Daerah Kota Samarinda H. Muh. Ridwan Tassa, M.M.Pd didampingi  Kepala Bagian Kesra Komarul Zaman di Ruangan Asisten 1 lantai 3 Pemkot Samarinda. Kesuma Bangsa No.82, Bugis, Kec. Samarinda Kota, Kota Samarinda, Kalimantan Timur 75242 , kamis 29/12.2002.

Asisten 1 Pemkot Samarinda, Ridwan Tasa dan Pengurus MUI Samarinda/Fhoto Roghib

 

Sementara itu Asisten 1 Pemkot Samarinda, Ridwan Tasa menyambut baik akan digelarnya Musda MUI untuk membentuk pengurus  baru MUI  periode  2022-2027. Baginya kehadiran MUI  sangat diharapkan dan sangat bermanfaat untuk pemkot samarinda dan untuk Masyarakat samarinda ,khususnya yang beragama islam.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada MUI samarinda yang sudah menjalankan perannya sebagai partner pemerintah dan pembinaan umat oleh karena itu saya berharap kedepannya peran MUI terus ditingkatkan, utamanya kerjasama dengan Pemkot Samarinda.

Ridwan Tassa menceritakan, Pemkot Samarinda ditangan Walikota Andi Harun terus bekerja  keras untuk membangun samarinda dan mensejahterakan masyarakat, untuk itu perlu bantuan dan kerjasama dengan berbagai pihak termasuk MUI.

Penulis: Moh Roghib

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Bagikan
Leave A Reply

Your email address will not be published.